asd
25.3 C
New York

PENERIMAAN MAHASISWA/I BARU JALUR SBMPTN UNIMED TAHUN 2020

Published:

Pada Jum’at (14/8) pukul 15:00 wib Telah diumumkan mahasiswa/i baru yang diterima melalui jalur SBMPTN. Pengumuman tersebut, diakses melalui laman https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id dan www.unimed.ac.id.

Terkhusus jalur SBMPTN Universitas Negeri Medan, peserta yang dinyatakan lulus berjumlah 3509 orang. Terdapat 51 Program Studi jenjang S1 di Unimed. Namun, terdaftar 10 Program Studi yang menjadi favorit, dengan peminat terbanyak pada jalur SNMPTN Unimed tahun 2020 ini, diantaranya:

  1. Pendidikan Guru Sekolah Dasar sebanyak 2259 orang;
  2. Manajemen sebanyak 913 orang;
  3. Pendidikan Matematika sebanyak 817 orang;
  4. Pendidikan Bimbingan dan Konseling sebanyak 693 orang;
  5. Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia sebanyak 671 orang,
  6. Pendidikan Bahasa Inggris sebanyak 664 orang;
  7. Akuntansi sebanyak 650 orang;
  8. Pendidikan Biologi sebanyak 607 orang;
  9. Gizi sebanyak 542 orang, dan
  10. Pendidikan Tata Busana sebanyak 541 orang.

Rektor Unimed, Dr. Syamsul Gultom, SKM., M.Kes, mengucapkan selamat kepada orang tua/wali yang anaknya telah dinyatakan lulus pada jalur SBMPTN di Unimed. “Kami sangat senang anak Bapak/Ibu telah menjadi bagian dari keluarga besar Unimed, karena sudah bergabung menjadi warga Unimed. Kami sampaikan kepada kedua orang tua/wali untuk mensyukuri nikmat Allah Tuhan Yang Maha Esa atas keberhasilan dapat lulus jalur SBMPTN ke Unimed. Rasa syukur tersebut harus realisasikan dalam hidup ini untuk semakin baik dalam ibadah dan terus berbuat baik antar sesama. Saudara yang telah dinyatakan lulus jalur SBMPTN di Unimed merupakan hasil tes murni UTBK yang nilainya akan tertuang dalam sertifikat UTBK dan dapat diunduh pada sabtu, 15 Agustus 2020, pukul 15.00 Wib.”

Lanjut Dr. Syamsul Gultom, bagi siswa yang belum diterima melalui jalur SBMPTN, masih ada kesempatan untuk bersaing kembali di jalur Seleksi Mandiri yang proses pendaftarannya akan ditutup pada 24 Agustus 2020.

Rektor Unimed juga memberikan pesan agar para peserta yang belum lulus untuk yakin, tetap berusaha, dan serius dalam belajar, mudah-mudahan dapat lulus di Unimed. Sedangkan bagi yang telah dinyatakan lulus, beliau berpesan untuk mempersiapkan seluruh dokumen yang dibutuhkan untuk daftar ulang dan lihat jadwal-jadwal penting untuk melakukan daftar ulang, agar tidak terlambat.

Di akhir kata, beliau mengatakan selamat bergabung bersama kampus hijau Unimed, semoga dapat hidup sukses meniti karir yang cemerlang melalui Unimed yang kita banggakan.

Selamat memulai proses baru di kampus hijau Unimed, kepada mahasiswa/i baru yang lulus seleksi SBMPTN 2020. Bagi mahasiswa/i baru yang dinyatakan lulus jalur SBMPTN 2020 di Universitas Negeri Medan, diharapkan agar segera meng-update informasi selanjutnya melalui laman www.unimed.ac.id, dan instagram unimedofficial perihal registrasi, persyaratan, dll.

Related articles

Recent articles