asd
23.8 C
New York

Pelantikan Pengurus Pusat IKA UNIMED Periode 2020 – 2024 : Kolaborasi dan Sinergi Alumni

Published:

Pada Senin 17 Januari 2022, IKA UNIMED (Ikatan Alumni Universitas Negeri Medan) menyelenggarakan pelantikan Pengurus Pusat Periode 2020-2024 sekaligus melangsungkan Seminar Nasional yang diikuti antusias dari 840 pendaftar. Acara ini dilaksanakan secara offline di Grand Inna Dharma Deli Hotel dan secara virtual melalui Zoom Meeting.

Pukul 13.00 WIB sebelum proses pelantikan dimulai, acara dimeriahkan dengan persembahan tari-tarian dari Mahasiswa Fakultas Bahasa dan Seni UNIMED, dilanjutkan dengan laporan pertanggungjawaban oleh ketua panitia dan diakhiri dengan penayangan video berdurasi lima menit berisikan perjalanan singkat mahasiswa UNIMED sampai akhirnya menjadi Alumni.
Dari tahun ke tahun jumlah alumni mahasiswa UNIMED terus bertambah dan perlu ada kiranya pemberdayaan alumni untuk membangun jejaring kerja, penguatan literasi ilmiah dan pembangunan Sekolah Model Alumni sebagai tujuan jangka panjang. Alumni sebagai jaringan (network) diharapkan memiliki strategis tertentu dalam bidang pendidikan maupun bidang lain seperti informan atau bahkan bisa sebagai preferensi untuk alumni baru yang belum memiliki pekerjaan yang tetap. Inilah alasan utama mengapa IKA UNIMED perlu diadakan dan dijaga keberlangsungan tiap programnya.

Rektor Universitas Negeri Medan Dr. Syamsul Gultom, SKM., M.Kes resmi Jafaruddin Harahap sebagai Ketua Umum Ikatan Alumni Unimed (IKA Unimed) dan pengurus pusat terpilih lainnya periode 2020-2024. Adapun Pengurus IKA Unimed periode 2020-2024 yaitu Ketua Jafaruddin Harahap; Ketua Harian Dr. Budi Valianto, M.Pd.; Sekretaris Umum Suriyadi; Sekretaris Harian Dr. Hariadi dan Bendahara Umum Ellyen.

Dalam sambutannya Jafaruddin Harahap mengatakan bahwa IKA Unimed akan menjadi wadah dan gerakan untuk memberikan sumbangsih pemikiran kepada pemerintah baik tingkat provinsi maupun nasional, terutama di bidang pendidikan dan peningkatan sumber daya manusia. Alumni bukan hanya sinergi saja tetapi adalah sinergi yang sudah terkolaborasi dalam pengembangan UNIMED. Diakhir kata sambutannya Ketua Umum IKA UNIMED mengucapkan harapannya yaitu agar Alumni tetap kompak dan solid dengan tujuan yang sama yakni memajukan Sumatera Utara.

Acara selanjutnya yaitu Seminar Nasional yang  resmi dibukakan kembali oleh Rektor Universitas Negeri Medan, seminar dengan narasumber Anggota Komisi X DPR RI yaitu Hj. Illiza Sa’aduddin Djamal, S,E membahas mengenai Permendikbud Nomor 30 Tahun 2021 yaitu aturan yang berisi tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS) di Lingkungan Perguruan Tinggi yang mendapatkan dukungan dari para pihak kampus salah satunya Universitas Negeri Medan.

Narasumber yang kedua dari Ketua Senat UNIMED yaitu Prof. Dr Syawal Gultom, M.Pd kembali mengusung kolaborasi dan sinergi Alumni menapaki peta jalan pendidikan mewujudkan Indonesia Maju dimana beliau kembali menekankan bahwa IKA adalah garda terdepan untuk meningkatkan kualitas pendidikan, karena sinergi terkuat dan terutama akan tercapai saat anggota IKA solid untuk memiliki sinergi dan berkolaborasi.

Diakhir kata sambutan dan ucapan selamatnya kepada para pengurus pusat terpilih tak lupa bapak rektor memberikan sebuah pantun,
Di pasar Sambo banyak kuini
Kuini ramai dikerumuni pembeli
Jaga almamater oleh para alumni
Dengan cara tingkatkan kolaborasi dan sinergi

Related articles

Recent articles