asd
25.3 C
New York

Medan Zona Merah

Published:

Semakin hari, masalah Covid-19 di Indonesia semakin mencemaskan. Zona merah dari tiap daerah di Indonesia terus bermunculan. Salah satunya daerah kota Medan.

Hampir 90% kecamatan di kota Medan sudah berstatus zona merah. Dan hanya menyisakan 2 kecamatan yang masih berstatus zona kuning, yaitu kecamatan Medan Belawan, dan
Medan Maimun.

Dengan total jumlah PDP Covid-19 di kota Medan saat ini mencapai 586 orang, dan jumlah pasien positif Covid-19 sebanyak 163 orang (per data 20 Mei 2020).

Penyebaran Covid-19 terpantau sangat cepat, bahkan berdasarkan data yang di keluarkan oleh BPBD Kota Medan di akun instagramnya, per data 17 Mei daerah yang berstatus zona kuning masih berjumlah 6 kecamatan, namun kini hanya menyisakan 2 kecamatan saja yang berstatus zona kuning.

Suatu daerah diterapkan sebagai zona merah bukanlah dengan tanpa ketentuan. Suatu daerah akan menjadi zona merah jika pada daerah tersebut terdapat PDP > 10 orang, serta terdapat pasien yang positif Covid-19 dan meninggal.

Sedangkan suatu daerah diterapkan sebagai zona kuning jika di daerah tersebut hanya ditemukan PDP 1-10 orang saja.

Melihat kondisi dari data-data tersebut, kini semua kembali kepada kita lagi. Apakah kita sedang berada di zona merah?, Atau masih sekedar zona kuning?.

Mari perkuat lagi kampanye untuk di rumah saja. Memang pasti banyak dari kita yang sudah merasa bosan, akan tetapi hanya ini langkah terbaik yang dapat kita lakukan. Mari bantu para tenaga medis dengan tidak memperburuk keadaan.

Related articles

Recent articles