asd
24.6 C
New York

Mahasiswi FIP Unimed Raih Juara II Pada Ajang PILMAPRES Tingkat Wilayah I Tahun 2023

Published:

Medan, Persma Kreatif- Ni Kadek Suwardani, mahasiswi jurusan Bimbingan Konseling 2021 berhasil meraih juara II pada ajang Pemilihan Mahasiswa Berprestasi tingkat wilayah LLDIKTI 1. Seleksi ini diikuti oleh 43 perguruan tinggi yang berada di wilayah Sumatera Utara, dan nantinya 4 peserta terbaik akan diutus melanjutkan ke tahap seleksi tahap awal nasional.

Ni Kadek mengatakan bahwa beliau merasa senang dan bersyukur atas pencapaian yang telah ia dapatkan, dan selanjutnya ia harus lmempersiapkan diri untuk mengikuti seleksi awal nasional yang akan dilaksanakan pada tanggal 18 Mei mendatang.

Dekan FIP Unimed Prof. Dr. Yusnadi, M.S. mengucapkan selamat kepada Ni Kadek Suwardani atas prestasinya mendapatkan juara kedua. Kita juga bangga, mahasiswa kita bisa mewakili Unimed pada ajang bergengsi ini. Sebelumnya, Ni Kadek Suwardani berhasil menjadi Juara pada Pilmapres tingkat Unimed. Semoga prestasi ini bisa terus ditingkatkan, dan dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk mengembangkan potensi dan berprestasi.

Rektor Unimed Prof. Dr. Syamsul Gultom, SKM, M.Kes. juga menguucapkan selamat dan mengapresiasi atas prestasi yang ditorehkan oleh Ni Kadek Suwardani. Kita berharap agar para dosen turut mendorong dan berperan aktif dalam mengembangkan prestasi mahasiswa, sehingga Unimed bisa melahirkan lulusan-lulusan unggul dan berdaya saing. Mudah-mudah dari prestasi ini dapat memberikan stimulan kepada mahasiswa lainnya untuk giat belajar dan bisa berprestasi.

Related articles

Recent articles