-3.7 C
New York

Prodi Seni Pertunjukan Angkat Refleksi Dunia Pendidikan Masa Kini dalam Teater Berjudul “Pelajaran” karya Eugene Ionesco 

Published:

Medan, Persma Kreatif- Prodi Seni Pertunjukan menyelenggarakan pertunjukan tugas akhir mahasiswa teruji, Fajar Nur Hayat. Pertunjukan tersebut berjudul “Pelajaran” karya Eugene Ionesco pada Rabu, (30/11) di gedung Auditorium Universitas Negeri Medan.

Karya ini merupakan rangkaian penyelesaian tugas akhir bagi Fajar. Melalui pertunjukan ini, Frisdo Ekardo, selaku sutradara sekaligus dosen pembimbing mencoba merefleksikan dunia pendidikan hari ini. Sebuah panggung teater juga dapat dijadikan sebagai sebuah teks pembelajaran.

Dihadiri para dosen Jurusan Seni Pertunjukan dan mahasiswa Universitas Negeri Medan, acara ini berlangsung mulai dari pukul 16:00 sampai dengan 17:30 wib.

Frisdo Ekuardo menyampaikan harapannya semoga karya ini mampu menjadi refleksi tersendiri baik bagi peserta didik dan pendidik. Pementasan ini menjelaskan kepada kita bahwa pendidikan sejatinya harus memerdekakan pikiran mahasiswa. Bukan malah menjadi suatu industri yang menghentikan pikiran dan mematikan daya kreatifitas serta imajinasi mahasiswa.

“Saya turut senang melihat Unimed sering melakukan kegiatan-kegiatan secara offline lagi, terutama kegiatan pertunjukan seperti ini. Banyak sekali pembelajaran yang dapat diambil dari pertunjukan-pertunjukan yang diadakan seperti ini. Semoga kedepannya semakin baik dalam menampilkan pertunjukannya,” ujar Alfeisha, mahasiswa Fakultas Ekonomi.

Kru: Wahyu Pradika dan Salamah

Related articles

Recent articles