asd
25.8 C
New York

Penanaman 1000 Pohon Mangrove Dalam Semangat Restorasi Merawat Bumi 

Published:

Medan,Persma Kreatif – Garda Pemuda NasDem (GPND) melaksanakan kegiatan peduli mangrove secara hybrid pada Senin (13/6/22). Acara dilaksanakan di Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kab. Deli Serdang, Sumatra Utara. Kegiatan ini dilakukan serentak di 7 provinsi di Indonesia, yaitu DKI Jakarta, Sumatra Utara, Riau, Kalimantan Timur, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, dan Jawa Timur. 

Penanaman 1000 pohon mangrove ini bertujuan untuk menurunkan gas emisi rumah kaca hingga 41%, sebagaimana yang telah disampaikan oleh sekretariat United Nations Framework Convention on Climate Change (UNFCCC) dalam long-term strategy for low carbon dan climate resilience 2050. Kegiatan ini bekerja sama dengan Ibu Siti Nurbaya selaku Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan. 

Desa Tanjung Rejo dahulunya merupakan hutan mangrove, sekarang sudah dialihkan masyarakat menjadi daerah tambak, dan ditumbuhi dengan pohon kelapa. Oleh sebab itu, GPND perlahan-lahan ingin merestorasi Desa Tanjung Rejo menjadi hutan mangrove, yang nantinya untuk pemberdayaan kesejahteraan masyarakat yang tinggal di dalam maupun di sekitar Desa Tanjung Rejo. 

Dalam wawancara langsung dengan Kepala Seksi RAL BPDASHL Wampu Sei Ular, bapak Anton Sudarwo,S.Hut.,M.Si mengatakan bahwa “Semoga banyak gerakan pemuda – pemudi yang berpartisipasi langsung untuk bekerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutan dalam mengembalikan fungsi lahan”. 

“Pelaksanaan penanaman mangrove ini merealisasikan target 600 hektar pohon mangrove sampai tahun 2024. Dan insyaallah akan memperluas kelompok tani yang akan memiliki yuk HKMnya, terutama untuk kelompok tani yang menjadi pendampingan pemuda NasDem”, ujar Defri Pasaribu selaku ketua Garda Pemuda NasDem Provinsi Sumatra Utara.

admin
adminhttp://persmakreatif.com
Hai, ini saya Admin Persma Kreatif. Apakah kamu punya Pertanyaan dan Saran? Biarkan saya tau!, Kirimkan ke Email kami perskreatiftim@gmail.com atau Melalui Intagram @Persmakreatif

Related articles

Recent articles